Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jayapura Melakukan Pelayanan Kartu Identitas Anak (KIA) dalam rangka “Lunch With Santa”


Pelayanan Kartu Identitas Anak (KIA) dalam rangka “Lunch With Santa”

Dinas Dukcapil Kabupaten Jayapura dalam upaya meningkatkan dokumen kependudukan melaksanakan berbagai program/kegiatan, termasuk menjalin Kerjasama dengan pihak-pihak terkait baik Lembaga pemerintah maupun swasta.

Dalam rangka turut mendukung serta menyukseskan program pemerintah dalam meningkatkan cakupan kepemilikan KIA, Grand Allison Hotel Sentani mengajak Disdukcapil untuk memberikan layanan KIA pada Kegiatan Lunch With Santa yang diselenggarakan pada Hari Sabtu Tanggal 09 Desember 2023 bertempat di Pepito Resto Grand Allison Hotel. Target peserta dalam acara ini adalah 30-40 anak dengan usia 1-11 Tahun.

Pada kegiatan dimaksud, Disdukcapil Kabupaten Jayapura menurunkan 6 personil yang dikoordinir oleh Kepala Bidang Dafduk, Ibu Sylvia Imelda Tegai, S.E. dan dibantu 5 orang lainnya , yaitu Kepala Bidang Pemanfaatan Data dan Inovasi Pelayanan, Ibu Katrina May, S.Pd., Bapak Alfius Kusnandar Iswadi, S.Kom., Ibu Grace Tifany Rumayomi, Bapak Aldilal Dwi Sudrajat, S.E., Ibu Mira Apriliam, S.Si. Pelayanan yang dilakukan menghasilkan 34 KIA.

 

#Jeboladminduk #Disdukcapilbersinergi #PelayananKIA #Lunchwithsanta #DukcapilGoDigital #Dukcapilbersinergi  #DukcapilBISA #DukcapilPRIMAIndonesiaMAJU #GISA #GerakanIndonesiaSadarAdminduk #KhenambaiUmbaiReiMai #SatuUtuhCeriaBerkaryaMeraihKejayaan #HapusAirMata #HarusJayapuraSelaluJadiAndalanIndonesiaRakyatMajuSejahtera #banggamelayanibangsa #ASNBerAKHLAK

 

 

 

2 comments

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *